Wakapolda Lampung Ajak Semua Komponen Bangsa Tingkatkan Semangat Bela Negara

- Editor

Kamis, 19 Desember 2024 - 20:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG – ZonaBangsa.Com

Dalam rangka memperingati Hari Bela Negara Ke-76, Wakapolda Lampung Brigjen Pol Ahmad Ramadhan, memimpin upacara yang digelar di Lapangan Apel Polda Lampung, Kamis (19/12/2024).

Momentum ini dimanfaatkan untuk mengenang perjuangan para pahlawan sekaligus menyerukan pentingnya semangat bela negara bagi seluruh komponen bangsa.

Dalam amanatnya, Wakapolda menekankan bahwa peringatan Hari Bela Negara ini bertujuan untuk merefleksikan kegigihan para pahlawan yang mempertahankan kedaulatan bangsa saat agresi militer Belanda II pada 19 Desember 1948.

 

“Perjuangan mereka untuk merebut kembali ibu kota negara menunjukkan betapa besar pengorbanan yang diberikan demi mempertahankan tanah air,” ujar Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.

 

Ia menambahkan bahwa tugas bela negara bukan hanya tanggung jawab Kementerian Pertahanan, TNI, dan Polri semata, melainkan juga menjadi kewajiban seluruh rakyat Indonesia.

 

“Semangat bela negara harus dimiliki oleh setiap individu sesuai peran dan profesi masing-masing. Dengan semangat ini, saya yakin kita mampu menghadapi berbagai tantangan demi mencapai cita-cita bangsa,” lanjutnya.

 

Dalam sambutannya, Wakapolda juga mengingatkan bahwa pertahanan negara merupakan tujuan nasional yang harus dijaga bersama.

 

“Melindungi tumpah darah Indonesia, keselamatan bangsa, dan kekayaan nasional hanya bisa terwujud dengan pertahanan yang kuat. Oleh karena itu, mari kita persembahkan dedikasi terbaik untuk bangsa ini,” tegasnya.

 

Pada kesempatan ini, Wakapolda Lampung juga menyerahkan penghargaan dari Kapolda Lampung kepada 17 personel Polda Lampung atas prestasi, dedikasi, dan tanggung jawab mereka yang luar biasa.

 

“Penghargaan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga motivasi bagi kita semua untuk terus memberikan yang terbaik dalam setiap tugas dan tanggung jawab kita,” ujar Brigjen Pol Ahmad Ramadhan.

 

Personel yang menerima penghargaan tersebut adalah:

 

1. Kompol Ade Erma Sudarto

 

2. AKP Arif Sam’un

 

3. IPDA Febri Eka Sabyanto

 

4. Brigpol Arnelis Jessika

 

5. Brigpol Frans Chaniago

 

6. Kompol Ridho Rafika

 

7. Bripka Nipriansyah Pintolu

 

8. Bripka Rendi Firanda Asmara

 

9. Brigpol Firlly Suherman

 

10. Briptu Gilang Fajar Ahmadthyas

 

11. Bripda Raffi Aksan Wijaya

 

12. Bripda Ahda Cintya Anurazizah

 

13. Bripda Winda Afrilia

 

14. Bripda Dedi Arif Ubaidah

 

15. Bripda R Ayu Siyafriyani

 

16. Brigpol Wisnu Putra Maheswara

 

17. Bripda Anisa Rahmadani

 

 

Melalui peringatan ini, Polda Lampung berkomitmen untuk terus memperkuat semangat bela negara di tengah masyarakat sebagai upaya menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa.

 

“Semangat bela negara tidak boleh luntur, karena inilah fondasi utama untuk mewujudkan Indonesia yang aman, kuat, dan sejahtera,” tutup Wakapolda.

 

 

Pwarta (putra)

Berita Terkait

Jaga Ketertiban, Lapas Narkotika Karang Intan Kerahkan Duta Layanan Dan Aparat Keamanan
Inilah Oknum Tampang Pengarap Istri Orang Suami Akan Tuntut Untuk Bertanggung Jawab Atas Perbuatanya
Kalapas Narkotika Karang Intan Ikut Berbagi Bansos Di Bulan Ramadan
KNPI Mesuji Melakukan Kegiatan Berbagi di Bulan Suci Ramadhan
Sistem Digitalisasi Keuangan, Lapas Karang Intan Berhasil Jadi Yang Terbaik
Bulan Penuh Berkah, Lapas Karang Intan Berbagi Untuk Sesama
Tes Urin Berkala, Lapas Karang Intan Cegah Peredaran Narkoba
Inovasi PNBP, Lapas Karang Intan Maksimalkan Potensi Pembinaan

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 22:35 WIB

Jaga Ketertiban, Lapas Narkotika Karang Intan Kerahkan Duta Layanan Dan Aparat Keamanan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 08:24 WIB

Inilah Oknum Tampang Pengarap Istri Orang Suami Akan Tuntut Untuk Bertanggung Jawab Atas Perbuatanya

Kamis, 27 Maret 2025 - 17:57 WIB

Kalapas Narkotika Karang Intan Ikut Berbagi Bansos Di Bulan Ramadan

Selasa, 25 Maret 2025 - 20:14 WIB

KNPI Mesuji Melakukan Kegiatan Berbagi di Bulan Suci Ramadhan

Senin, 24 Maret 2025 - 22:08 WIB

Sistem Digitalisasi Keuangan, Lapas Karang Intan Berhasil Jadi Yang Terbaik

Minggu, 23 Maret 2025 - 04:11 WIB

Bulan Penuh Berkah, Lapas Karang Intan Berbagi Untuk Sesama

Kamis, 20 Maret 2025 - 10:49 WIB

Tes Urin Berkala, Lapas Karang Intan Cegah Peredaran Narkoba

Senin, 17 Maret 2025 - 17:00 WIB

Inovasi PNBP, Lapas Karang Intan Maksimalkan Potensi Pembinaan

Berita Terbaru

Pemasyarakatan

Bukti Produktivitas, Lapas Narkotika Karang Intan Panen Telur

Jumat, 11 Apr 2025 - 12:46 WIB

Uncategorized

Geram Pemilik Kebun Akibat Gubuknya Dipake Mesum

Jumat, 4 Apr 2025 - 18:08 WIB