Wabup Hendra Hemeto, Guru Ngaji Harus Menjadi Spirit Bagi Peserta MTQ Akan Datang

oleh -231 Dilihat

Kabgor, ZonaBangsa.com, – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S.Hemeto, ST, M.Si Guru Ngaji harus mampu dan menjadi spirit bagi peserta MTQ yang akan datang. Sebab menurut orang yang Nomor 2 di Kabupaten Gorontalo itu, program dari LPTQ tidak hanya sekedar kegiatan MTQ tetapi termasuk pengkajian – pengkajian makna yang terkandung dalam setiap Ayat yang ada di dalam Al-Quran untuk di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

“Oleh karena itu saya berharap guru ngaji ini menjadi wadah dalam memberikan ilmu dan membina para santri penghapal Al – Quran,” ungkap Hendra saat konsolidasi di Kecamatan Tilango dan Kecamatan Telaga Jaya, Kabupaten Gorontalo. Jum’at, (20/1/2023).

Hadir pada Konsolidasi diantaranya; Ketua harian, Usman Tahir, S,Ag, Sekretaris I Mulyadi Domili, S,Ag, Camat Tilango, Ikram Nurudji dan Staf Khusus Bupati Dan Wakil Bupati Gorontalo.

Kata Hendra, LPTQ Kabupaten Gorontalo tak henti – henti mendorong seluruh LPTQ Kecamatan bersama-sama agar supaya LPTQ bersatu dan akan menghasilkan apa yang menjadi harapan Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Juara Umum pada perhelatan MTQ nanti.

“Apalagi kita Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo akan menjadi tuan rumah MTQ tingkat Provinsi, dengan ilmu – ilmu yang diberikan guru ngaji untuk menjadi spirit bagi peserta,” tutup Hendra Hemeto.

( IDA )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.