Rapat Paripurna Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Ogan Ilir 

oleh -110 Dilihat

Ogan Ilir,Zonabangsa.com – Rapat paripurna V DPRD Kabupaten Ogan Ilir (OI) Tahun sidang 2023, dalam rangka penyampaian pandangan umum Fraksi-fraksi DPRD OI terhadap nota penjelasan Bupati OI atas Raperda Usul Pemerintah Kabupaten OI tahun anggaran 2023, berlangsung di ruang sidang utama DPRD OI, Senin (15/05/2023).

Rapat paripurna tersebut, dihadiri Wakil Bupati OI H. Ardani dan dibuka langsung oleh Ketua DPRD OI, Suharto, didampingi Wakil Ketua, Ahmad Syafe’i; Sekda OI, H. Muhsin Abdullah, dihadiri 21 anggota dewan, Forkopimda, Kepala OPD dan Camat dan tamu undangan lainnya.

Lebih awal Fraksi Partai Golkar, menyampaikan pandangannya yang dibacakan, Muhammad Ikbal, terhadap tiga raperda usul pemerintah, memberikan apresiasi kepada Pemkab OI, mengharapkan Raperda pemerintah memberikan pengawasan terhadap sarana dan prasarana perumahan yang ada.

Dalam hal penyertaan modal, kepada pihak PT. Bank SumselBabel dan PT Petrogas Ogan Ilir, dapat menuntaskan kendala dan persoalan persoalan yang ada. Memandang Raperda tersebut, harus dibahas dan diteliti.

Sementara Fraksi PDI Perjuangan disampaikan Amir Hamzah, menyampaikan pandangannya terhadap adanya penambahan penyertaan modal terhadap PT Petrogas dari tahun 2009- 2021, mohon laporan dan rincian dari penyertaan modal tersebut.

Juru bicara dari Fraksi Nasdem yang disampaikan Aprizal, meningkatkan pengembangan perumahan menjadi perhatian khusus, dalam hal zin pengembangan perumahan.

Selanjutnya pada penyertaan modal mengingatkan PT Petrogas yang sifatnya untuk penambahan PAD, sehubungan penyertaan modal, penyertaan pada tahun 2020 ada penyertaan modal sebesar 3 miliar lebih agar diperhatikan.

Fraksi PPP mengutus juru bicaranya Sopian HM. Ali, penyertaan modal Pada PT. Bank SumselBabel, diharapkan dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, begitu juga  kepada PT Petrogas dengan adanya penyertaan modal agar dapat memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat.

Fraksi PAN melewati juru bicaranya Hj. Pefti Wulansari memberikan saran dalam hal penyertaan modal kepada PT Bank SumselBabel sangat perlu untuk mengembangan usaha masyarakat.

Fraksi Bergerak disampaikan Khusnul Anam, sangat mengapresiasi pada penyertaan modal apakah penyertaan modal ini diprediksi keuntungan dan sejauh mana pengaruhnya terhadap PAD.

Fraksi Persatuan Bangsa, disampaikan Rosita Dewi pada Raperda yang diajukan, agar pemerintah memberikan perhatian terhadap Ketiga Raperda tersebut, juga mendukung adanya  penyertaan modal asal tidak memberatkan pemerintah.

(Endang Rajo Alam))

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.