Kota Bitung,Zonabangsa.com –Pertandingan Turnamen Pola Minni Soccer Cup 1 Tahun 2023 di Sulut di mulai sejak dari tanggal 23/03/2023 S/d 17/06/2023 berakhir berjalan dengan baik yang di lakukan oleh Persatuan Organisasi Lintas Agama, Adat dan budaya Sulut.
Pertandingan Final antara Cakrabuana FC vs Cabo All Star FC yang bertempat di Lapangan Perum Nelayan ( Perum Pemda) Samping Universitas BLCC, kelurahan Sagrat, Kecamatan Matuari,Kota Bitung, Sulawesi Utara, Sabtu (17/06/2023) Pukul 16.00 Wita.
Final antara Cakrabuana FC Vs Cabo All Star FC di kuasai langsung oleh Cabo All Star FC dan langsung menjadi Skor 1-0 , namun di dalam beberapa menit kemudian Cakrabuana FC langsung merubah kedudukan menjadi 1-1 sampai selesai pertandingan.
Namun kedudukan menjadi 1-1 di dalam pertandingan Final antara Cakrabuana FC Vs Cabo All Star FC di lakukan adu penalti, kemudian di adu penalti langsung di menangkan oleh Tim Cakrabuana FC dengan Skor 4-2 melalui adu penalti.
Sementara, Juara 1 di menangkan oleh Cakrabuana FC, dan Juara 2 di menangkan oleh Cabo All Star FC, serta Juara 3 Bergema FC, kemudian pemain terbaik dari salah satu club yaitu Cabo All Star, dan top skor serta kiper terbaik.
Ketua Umum Pola Sulut Puboksa Hutahean Menjelaskan bahwa, “Setelah melalui jalan panjang TURNAMEN ini, mulai dari persiapan, pembentukan pengurus, pelaksanaan sampai FINAL dan acara penutupan kita sudah lalui, dengan sebuah komitmen tekad kita sudah selesaikan dengan baik.
Terimakasih untuk bapak. Ferdinan dan Bapak raymon yg menggagas kegiatan ini, terimakasih untuk semua teman teman pengurus baik anggota yangtelah menunjukan sikap bertanggung jawab dan komitmen tinggi dalam kebersamaan kita melaksanakan semua tugas masing masing selama ini.
terima kasih juga para sponsor yg telah membantu panitia, terimakasih untuk Pemerintah dalam hal ini dinas kesehatan yg telah ikut selalu siaga di setiap pertandingan.
terimakasih untuk camat dan jajarannya yg banyak mempasilitasi turnamen ini, terimakasih untuk semua club yg telah ikut berpartisipasi dengan baik dan ikut menjaga sportifitas selama pertandingan.
Terimakasih untuk bapak Geraldi Mantiri yang ikut memastikan kelancaran kegiatan ini dar awal sampi akhir, nasehat arahan bantuan dana dan suportnya membuat panitia tetap berjalan dengan baik, dan terimakasih juga untuk Bapak cody organisasi BMI, Bapak Jefry organisasi LMI yang telah menunjukan sikap tanggung jawab dalam mengamankan selama pertandingan.
dan terimakasih untuk semua yg tidak bisa kita sebutkan satu demi satu,” Kata Puboksa Hutahean.
Masih Boksa Mengatakan Bahwa, ” Dalam sebuah kepanitiaan sudah pasti ada saja yang kurang dan tidak semua sempurna, saya ketua panitia minta maaf atas segala kekurangan selama ini.
“ini pertama saya turun langsung sebagai ketua panitia setelah terbentuknya pola dan notaben kurang memahami bola, dari awal saya sudah paham akan banyak menguras waktu tenaga pikiran dan uang untuk menyelesaikan kegiatan ini,
Tetapi saya memutuskan maju menjadi sebagai ketua karena saya berharap saat satu anggota saya yang tadinya sebagai ketua, tidak ingin terganggu dengan kegiatan bisnisnya yang saya lihat sedang bergeliat berkembang,” Ujar Ketum Pola Sulut
Boksa Menambahkan bahwa, “Saya selama ini semua anggota bisa mampu maju berkembang, sehingga saya putuskan untuk jadi ketua.
Pesan yang bisa saya sampaikan, apapun yang kita perbuat sebaiknya berguna bagi teman sesama di dalam organisasi, kita sendiri yg menentukan kemana arah tujuan kita, jati diri bisa dimulai dari tingkat organisasi, segala hal yg baik, sikap sikap positi, rasa bertanggung jawab, rasa hormat ini semua modal kita untuk mendapatkan jalan menuju ketokohan, jalan menuju kesuksesan.
“Mari ciptakan diri kita masing-masing bisa berguna bermanfaat bagi teman dan organisasi, saya hanya bisa mengajak dan memberikan kita semua pemahaman, tapi untuk pelaksanaan dan hasilnya kembali pada kita semua, berbuat baik dengan bagai cara bisa kita semua lakukan supaya orang lain merasakan dan terbantukan, tapi juga bukan persoalan jika kalau niat baik itu tidak dihormati kembali,” Harap Puboksa Hutahean.
Terakhir saya titipan moto hidup saya: SERIBU KESALAHAN ORANG BISA SAYA TUTUPI DENGAN SATU KEBAIKANNYA.
BUKAN Seribu kebaikan orang lain ditutupi satu kesalahan.
Salam Pola…….
Salam Olahraga……..
Tetap semangat..
Jaga persaudaraan..
Salam PANITIA