Penggeledahan Blok Hunian, Lapas Narkotika Karang Intan Tegaskan Komitmen Pemberantasan Narkotika

- Editor

Selasa, 27 Mei 2025 - 23:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karang Intan, Zonabangsa.com –

Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban serta mendukung upaya deteksi dini gangguan kamtib, Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan melaksanakan kegiatan penggeledahan blok dan kamar hunian warga binaan, Sabtu (24/5), dipusatkan di Blok C Blok Hunian Lapas.

“Penggeledahan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menjaga situasi kondusif di dalam lapas, serta bagian dari upaya progresif dan masif dalam mendukung kebijakan pemberantasan penyalahgunaan barang terlarang dan peningkatan kewaspadaan,” ujar Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Edi Mulyono.

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada penggeledahan, namun juga dirangkaikan dengan budaya sapa pagi (busapa) serta penyampaian kembali tata tertib lapas kepada warga binaan. Hal ini dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya kedisiplinan dan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku.

Dari hasil razia, petugas menemukan beberapa barang yang tidak semestinya berada di dalam kamar hunian, seperti perangkat elektronik sederhana dan perlengkapan lain yang berpotensi mengganggu keamanan. Barang-barang tersebut kemudian disita untuk selanjutnya dimusnahkan sesuai prosedur.

Seluruh kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan terdokumentasi sebagai bahan pelaporan kepada Kantor Wilayah dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Lapas Narkotika Karang Intan akan terus konsisten melakukan langkah-langkah preventif guna menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang aman dan kondusif. (sbl)

Berita Terkait

Lapas Narkotika Karang Intan Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan Dalam Proses Integrasi Warga Binaan
Kalapas Narkotika Karang Intan: Pengibaran Bendera Wujud Keberhasilan Pembinaan
Kalapas Edi Mulyono Ajak Jajaran Lapas Narkotika Karang Intan Jaga Semangat Dan Kekompakan
Warga Binaan Lapas Narkotika Karang Intan Sambut Positif Kegiatan Pengajian dan Tadarus
Perkuat Pengawasan Dan Pembinaan, Lapas Narkotika Karang Intan Gandeng BNNK Banjarbaru
Kodim 1006 Banjar Siap Dukung Lapas Narkotika Karang Intan Wujudkan Lapas Bersih Narkotika
Lapas Narkotika Karang Intan Lakukan Deteksi Dini Gangguan Kamtib Melalui Pemeriksaan Sarana Keamanan
Proses Penerimaan Bahan Makanan Di Lapas Narkotika Karang Intan Dilakukan dengan Ketat Dan Teliti

Berita Terkait

Rabu, 28 Mei 2025 - 20:40 WIB

Lapas Narkotika Karang Intan Tegaskan Komitmen Penegakan Aturan Dalam Proses Integrasi Warga Binaan

Rabu, 28 Mei 2025 - 20:01 WIB

Kalapas Narkotika Karang Intan: Pengibaran Bendera Wujud Keberhasilan Pembinaan

Rabu, 28 Mei 2025 - 15:10 WIB

Kalapas Edi Mulyono Ajak Jajaran Lapas Narkotika Karang Intan Jaga Semangat Dan Kekompakan

Selasa, 27 Mei 2025 - 23:02 WIB

Penggeledahan Blok Hunian, Lapas Narkotika Karang Intan Tegaskan Komitmen Pemberantasan Narkotika

Selasa, 27 Mei 2025 - 22:54 WIB

Warga Binaan Lapas Narkotika Karang Intan Sambut Positif Kegiatan Pengajian dan Tadarus

Selasa, 27 Mei 2025 - 20:17 WIB

Kodim 1006 Banjar Siap Dukung Lapas Narkotika Karang Intan Wujudkan Lapas Bersih Narkotika

Selasa, 27 Mei 2025 - 19:46 WIB

Lapas Narkotika Karang Intan Lakukan Deteksi Dini Gangguan Kamtib Melalui Pemeriksaan Sarana Keamanan

Selasa, 27 Mei 2025 - 16:25 WIB

Proses Penerimaan Bahan Makanan Di Lapas Narkotika Karang Intan Dilakukan dengan Ketat Dan Teliti

Berita Terbaru