Pacu Perekonomian, Walikota Bitung Dan Dandim 1310/Bitung Dorong Budidaya Sereh Wangi

- Editor

Kamis, 16 Maret 2023 - 20:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BITUNG -ZONABANGSA.COM|

Guna meningkatkan produktivitas pertanian khususnya para petani Sereh Wangi, maka Pemerintah Kota Bitung melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian bekerja sama dengan PT. Anugerah Sari Pangan, melaksanakan kegiatan penanaman perdana bibit sereh wangi di Lahan Perkebunan Kel. Pinokalan Kec. Ranowulu Kota Bitung, Kamis (16/03/2023).

Kegiatan yang bertemakan “Pertanian adalah bisnis masa depan” diawali dengan Doa yang dipimpin oleh Pendeta Natalia L, S.Th., dilanjutkan sambutan Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri, MM. Yang intinya mengucapkan Terima kasih atas kehadiran dari kita semua dalam rangka kita melakukan penanaman perdana Sereh Wangi di tempat ini. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama kami sebagai Pemerintah Kota Bitung bersama PT. Anugerah Sari Pangan. Tentunya, melalui tanaman Sereh Wangi ini dapat membantu para kelompok-kelompok tani yang ada di Kota Bitung dan bisa berguna bagi masyarakat. Dengan demikian, masa depan kota Bitung bisa menjadikan masyarakat sejahterah.
“Mari semua kita berpikir yang lebih taktis serta bekerja sama. Pemerintah akan memfasilitasi dengan menyediakan alat seperti eskavator untuk pertanian bahkan pupuk serta bahan lain guna mendukung penanaman sereh wangi, karena ini merupakan bisnis masa depan yang menjanjikan,” ucap Walikota.

Mengakhiri sambutannya, Walikota Bitung mengucapkan terima kasih kepada Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., karena telah membantu Pemerintah Kota Bitung dalam pembangunan perumahan bagi warga kurang mampu di wilayah Kota Bitung.
“Terima kasih kepada Komandan Kodim 1310/Bitung yang sudah banyak membantu Pemerintah Kota Bitung dalam pembangunan perumahan sehingga dapat di rasakan oleh masyarakat,” pungkasnya.

Dalam laporannya, Jerry Rumampuk selaku Direktur PT Anugerah Sari Pangan menyebutkan, kegiatan penanaman sereh wangi di Pinokalan saat ini m, diatas lahan seluas 7 hektar. Juga 150 hektar lahan siap tanam yang berada di perkebunan Kelurahan Tendeki, Kelurahan Dua Sudara dan Kelurahan Batu Putih.
“Kami menargetkan sekitar 1000 hektar lahan tidur siap di garap untuk budidaya Sereh Wangi,” sebutnya.

Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., saat dikonfirmasi terkait penanaman Sereh Wangi ini, menyampaikan, Sereh wangi yang merupakan jenis tanaman rempah-rempah dengan banyak kegunaan diantaranya, sebagai obat-obatan, kosmetik dan lain sebagainya.
“Berharap melalui penenaman perdana sereh wangi yang dilakukan saat ini, mudah-mudahan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menumbuhkan ekonomi daerah,” harap Dandim.

Ikut hadir dalam kegiatan tersebut, Pdt. Petra Yani Rembang, M.Th (Wakil Bupati Minahasa Selatan), Ibu Wehelmina Pangemanan, S. Pt., M.Si. (Kepala Dinas Pertanian Prov. Sulut), Bpk. Steven Prok (Kepala Dinas Pertanian Kota Bitung), Mewakili Kapolres Bitung Iptu La Ali, Bpk. Andre Rantung, MAP. (Camat Ranowulu), Ibu Vivie Sumlang, SE. (Lurah Pinokalan), Serka Mustafa Tenga (Babinsa Kel. Pinokalan) serta Perwakilan Kelompok Tani Sereh Wangi Kota Bitung.

Aba Gafur

Berita Terkait

Polsek sumber jaya sigap tangkap pelaku pengeroyokan dan penganiaan di air hitam Lampung barat 
Kalapas Karang Intan Hadiri Pemindahan 52 WBP Tahap Pertama
Musrenbang Kecamatan Gedung Surian Carut Marut 
Bersama DPC grib jaya bandar Lampung dan Ketua DPC Lampung Barat Margono Wujudkan Rasa Sosial Kepedulian Salurkan Donasi Bencana Banjir
Peratin Barkat Sangat Kecewa Atas Perlakuan PLN Karna Diduga Kuat Sudah Rugikan Warganya
Telah Terjadi Kebakaran Di Kelurahan Pajar Bulan
Indra Bangsawan Sanggah Soal Dugaan DPK Kecamatan Diminta Setor 20 Juta untuk Hadiri Pelantikan Bupati
Solidaritas Warga Lingkungan Wangun Sari Bergotong Royong Membangun Masjid Al-Iqro

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 21:58 WIB

Polsek sumber jaya sigap tangkap pelaku pengeroyokan dan penganiaan di air hitam Lampung barat 

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:19 WIB

Kalapas Karang Intan Hadiri Pemindahan 52 WBP Tahap Pertama

Rabu, 12 Februari 2025 - 18:49 WIB

Musrenbang Kecamatan Gedung Surian Carut Marut 

Minggu, 9 Februari 2025 - 16:35 WIB

Bersama DPC grib jaya bandar Lampung dan Ketua DPC Lampung Barat Margono Wujudkan Rasa Sosial Kepedulian Salurkan Donasi Bencana Banjir

Jumat, 7 Februari 2025 - 22:44 WIB

Peratin Barkat Sangat Kecewa Atas Perlakuan PLN Karna Diduga Kuat Sudah Rugikan Warganya

Minggu, 2 Februari 2025 - 11:27 WIB

Telah Terjadi Kebakaran Di Kelurahan Pajar Bulan

Sabtu, 1 Februari 2025 - 07:03 WIB

Indra Bangsawan Sanggah Soal Dugaan DPK Kecamatan Diminta Setor 20 Juta untuk Hadiri Pelantikan Bupati

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:09 WIB

Solidaritas Warga Lingkungan Wangun Sari Bergotong Royong Membangun Masjid Al-Iqro

Berita Terbaru

Pemasyarakatan

Lapas Narkotika Karang Intan Buktikan Aksi Nyata Peduli Kemanusiaan

Selasa, 15 Apr 2025 - 14:26 WIB

Pemasyarakatan

PIPAS Dukung Aksi Sosial Lapas Narkotika Karang Intan

Senin, 14 Apr 2025 - 19:31 WIB