Pangkalpinang, ZonaBangsa.Com,-
Jembatan diatas Sungai Rangkui, penghubung antara dua kampung di Kota Pangkalpinang, butuh perhatian. Sabtu, 28/01/2023
Hal ini dikarenakan jembatan ini merupakan penghubung dan sering digunakan sebagai fasilitas para siswa Pergi dan Pulang sekolah.
Saat team media melakukan investigasi, ternyata benar didapati seperti informasi bahwa jembatan tersebut sudah sangat membahayakan. Besi plat yang digunakan sebagai lantai sudah mulai keropos dan bahkan sudah sangat membahayan pengguna jembatan.
Jembatan yang terletak di kota Pangkalpinang ini tepatnya berada di belakang masjid jamik kota Pngkalpinang.
Saat dikonfirmasi kepada Salah satu warga masyarakat, SA mengatakan sangat prihatin dengan kondisi jembatan penghubung ini.
Sebagai warga masyarakat, sekaligus pengguna jembatan kami sangat prihatin dan miris dengan kondisi jembatan ini.
Apalagi ini merupakan akses ketika anak sekolah akan pergi dn pulang sekolah.
Kami khawatir, kondisi ini bisa membayakan anak anak dan pengguna jembatan yang melintas. Terang SA
Warga Masyarakat kota pangkalpinang ini pun kengharap perhatian Pemerintah kota Pangkalpinang atas kondisi jembatan ini.
Sebagai warga masyarat, kami berharap perhatian dari pemerintah kota Pangkalpinang agar segera diperbaiki jembatan ini. harap SA.
Team media pun melaporkan dan mengkonfirmasi atas kerusakan jembatan ini kepada pemerintah kota Pangkalpinang melui Sekda Kota Pangkalpinang sekaligus Kadis PU Kota Pangkalpinang Mie go, dan kepada team media mengatakan akan segera menindaklanjuti informasi ini.
Terimakasih Atas informasinya, Jembatan tersebut akan segera dimasukkan dalam perencanaan pemeliharaan dan perbaikan oleh pemerintah Kota Pangkalpinang. Terang Mie go
(Red)